Belut Gulper, Suka Melepas Tulang Rahangnya

Loading

Belut gulper memiliki tubuh lembek dan kecil jika dibandingkan dengan kerabatnya di dekat permukaan.

Download Full Ebook dengan Donasi: WA 0815 6148 165

039 download ebook pdf 4100 fakta paling top tentang hewan
Download full ebook pdf “4100 Fakta Paling Top Tentang Hewan” karya Kak Nurul Ihsan dengan donasi. WA 08156148165.

  • Belut gulper adalah salah satu ikan laut dalam dengan bentuk menyeramkan dan buas.
  • Kondisi di laut dalam sangat gelap dan dingin.
  • Makanan pun sangat jarang sehingga ikan-ikan penghuni laut dalam saling memangsa atau memakan bangkai.
  • Belut gulper memiliki tubuh lembek dan kecil jika dibandingkan dengan kerabatnya di dekat permukaan.
  • Namun mulut belut gulper yang lentur, dapat dibuka lebar-lebar untuk melahap mangsa yang lebih besar dari dirinya.
  • Dengan mulut yang lebih besar dari tubuhnya, makhluk aneh dan mengerikan ini juga dinamakan belut pelikan, dan rahang besarnya yang berengsel bisa menjulur ke bawah.
  • Meskipun rahang belut gulper ini besar dan kuat, tapi ukuran giginya kecil-kecil.
  • Pencernaan belut gulper bisa meregang sehingga bisa menampung mangsa yang besar.
  • Belut gulper bahkan dapat memperpanjang perutnya, sampai tiga kali ukuran mangsa yang jauh lebih besar.
  • Monster ini menghuni lautan di kedalaman hingga ribuan kaki.
  • Panjang belut gulper bisa mencapai 2-6 kaki.
  • Belut gulper akan menggunakan ujung ekornya yang bisa bercahaya untuk mencari dan mengundang mangsanya mendekat.
  • Ekor belut gulper itu tipis dan mirip cambuk.
  • Belut gulper bisa berenang hingga kedalaman 3.000-6.000 kaki, padahal hanya sedikit sekali makhluk hidup yang bisa berenang sampai sedalam itu.
  • Untuk memangsa ikan yang lebih besar ukuran dari dirinya, belut gulper bisa melepas sambungan rahangnya.
Baca juga:  Lebah Madu Tiga Kali Mengelilingi Dunia

Baca, download, dan print konten ebook anak bergambar di elibrary.id dengan donasi sesuai kemampuan.
Baca, download, dan print konten ebook anak bergambar di elibrary.id dengan donasi sesuai kemampuan.

Kontributor:

  • Penulis: Kak Nurul Ihsan
  • Penyunting: Kak Nurul Ihsan
  • Ilustrator: Aep Saepudin
  • Desainer dan layouter: Yuyus Rusamsi
  • Penerbit: Transmedia Pustaka (Jakarta, Indonesia)

jasa ilustrasi, komik, layout/setting, dan desain grafis.


Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!