Kisah Asma’ul Husna Al-‘Aliiy

Loading

Ia sudah yakin. Tentu Allah akan menempatkannya di dalam surga.

Pada zaman Nabi Musa, ada seorang ahli ibadah yang telah beribadah selama 350 tahun.

Pada zaman itu memang usia orang panjang-panjang.

Sampai ratusan tahun lamanya.

Orang itu ingin mengetahui, kelak Allah akan menempatkan dirinya di akhirat nanti.

Ia sudah yakin.

Tentu Allah akan menempatkannya di dalam surga.

Tapi, sungguh mengejutkan.

Allah berseru, bahwa orang ahli ibadah itu akan ditempatkan di dasar neraka.

Kemudian ahli ibadah itu menemui Nabi Musa.

Ia berkata bahwa ia rela ditempatkan Allah Swt. di dasar neraka.

Asal tubuhnya dibuat jadi sangat besar.

Dengan tubuh sebesar itu, ia ingin menutupi pintu neraka, sehingga tubuhnya bisa menghalangi orang lain untuk masuk ke dalam neraka.

Baca juga:  Kisah Asma'ul Husna Al-Baa'its

Allah Swt. kemudian berseru, bahwa ahli ibadah itu akan ditempatkan-Nya di dalam surga paling tinggi di akhirat nanti. ***

(www.ebookanak.com)

Pesan moral: Sifat sombong akan mengurangi pahala.

Keterangan:

  • Nama sifat asmaul husna: Al-‘Aliyy
  • Artinya: Mahatinggi (The Highest)
  • Penjelasan sifat: Allah memiliki kedudukan yang amat tinggi atas segala-gala-Nya. Tidak ada satupun makhluk-Nya yang bisa menandingi ketinggian-Nya. Dengan demikian, Allah memiliki nama Al-Aliyy.
  • Kisah asmaul husna: Hamba Allah yang Beribadah Selama 350 Tahun

Kontributor:

  • Naskah: Nurul Ihsan
  • Ilustrasi: Uci Ahmad Sanusi
  • Desain layout: Yuyus Rusamsi
  • Penerbit: Thursina, Bandung, Indonesia
  • Copyright/hak cipta: Nurul Ihsan/www.cbmagency.com
jasa penerbitan buku online dan offline.

Loading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!