Apa Seruan Nabi Saleh Diterima Kaum Tsamud?

Loading

Ajaran yang Nabi Saleh bawa merupakan amanat Allah yang harus disampaikan kepada Kaum Tsamud.

Nabi Saleh memperingatkan kaumnya.

Kaumnya masih bagian dari keluarganya juga.

Nabi Saleh mengharapkan kebaikan bagi kaum Tsamud.

Nabi Saleh juga sama sekali, tidak berniat menjerumuskan kaum Tsamud ke dalam kesengsaraan.

Nabi Saleh menerangkan kepada kaumnya, bahwa dia adalah utusan Allah.

Ajaran yang Nabi Saleh bawa merupakan amanat Allah yang harus disampaikan kepada Kaum Tsamud.

Nabi Saleh melarang kaumnya menyembah berhala.

Kaum Tsamud kaget mendengar seruan Nabi Saleh itu.

Kaum Tsamud langsung menolak seruan dan ajakan Nabi Saleh.

Kemudian, kaum Tsamud berkata, “Wahai Saleh, kami mengenalmu sebagai orang yang cerdas dan tangkas, pikiranmu tajam, dan pendapat serta semua pertimbanganmu selalu cepat.”

Baca juga:  Bagaimana Cara Iblis Menyesatkan Nabi Ayyub?

“Kami melihat sifat-sifat terpuji di dalam dirimu,” puji kaum Tsamud.

“Kami mengharapkan engkau memimpin kami dalam menyelesaikan berbagai masalah yang rumit,” kata kaum Tsamud pada Nabi Saleh.

“Kami berharap engkau memberi petunjuk, apabila kami menghadapi persoalan yang sulit,” pinta kaum Tsamud pada Nabi Saleh.

“Kami juga berharap engkau dapat kami andalkan,” harap kaum Tsamud pada Nabi Saleh.

“Akan tetapi, semua harapan itu menjadi sirna dan kepercayaan kami kepadamu menjadi hilang,” kata kaum Tsamud kecewa.

“Itu semua karena perbuatanmu yang menyalahi adat istiadat kaum kita,” ucap kaum Tsamud memberi alasan.

(QS. Al A’raaf: 73-79)

(www.ebookanak.com)

Abadikan hartamu dengan donasi sedekah jariyah untuk membantu www.ebookanak.com berkhidmat untuk umat. Klik di sini!

Baca juga:  Nabi Daniel Penakluk Singa

Kontributor:

  • Penulis: Rani Yulianti
  • Penyunting: Nurul Ihsan
  • Ilustrator: Dini Tresnadewi dan Aep Saepudin
  • Desainer dan layouter: Jumari, Nurul Ihsan
  • Penerbit: Erlangga For Kids (Jakarta, Indonesia)

Kak Nurul Ihsan adalah Inisiator Gerakan Indonesia Cerdas Literasi, Ketua Yayasan Sebaca Indonesia, Founder www.ebookanak.com, owner jasa penerbitan buku CBM Studio, serta Kreator 500 buku anak yang sudah aktif berkarya sejak 1991 hingga sekarang.

jasa ilustrasi, komik, layout/setting, dan desain grafis.

Loading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!