Nabi Yusuf Menyandera Benyamin
- Updated: Oktober 5, 2023
- Download full ebook Kak Nurul Ihsan
- The Best Stories of Quran; 100 Kisah Teladan dalam Alquran untuk Anak
- Karya Kak Nurul Ihsan dan tim ebookanak.com
- Download dengan donasi
- WA: 0815 6148 165
Saudara-Saudara Nabi Yusuf Bermalam di Istana
Nabi Yusuf as menerima saudara-saudaranya sebagai tamu selama tiga hari tiga malam.
Setelah selesai bertamu, saudara-saudara Nabi Yusuf as bersiap-siap pulang.
Karung-karung milik saudara-saudara Nabi Yusuf as diisi penuh oleh gandum.
Saudara-saudara Nabi Yusuf as pun berpamitan pulang.
Ketika saudara-saudara Nabi Yusuf as akan melewati batas kota, tiba-tiba beberapa pengawal istana mengejar rombongan.
Para pengawal istana kemudian menghentikan rombongan dan memeriksa barang bawaan saudara-saudara Nabi Yusuf as.
“Ada apa ini?” tanya saudara tertua Nabi Yusuf as bertanya keheranan pada salah seorang pengawal istana.
“Gelas emas raja telah hilang. Kami harus memeriksa bawaan kalian!” seru salah seorang pengawal istana.
“Demi Allah, kami datang kemari bukan untuk membuat kekacauan. Kami tidak mungkin mengambil gelas raja karena kami putra Nabi Yakub as, pesuruh Allah,” jawab saudara-saudara Nabi Yusuf as menegaskan.
Namun, para pengawal istana tersebut tetap menggeledah barang-barang saudara-saudara Nabi Yusuf as.
Para pengawal istana menemukan gelas emas itu di dalam karung Benyamin.
Saudara-saudara Nabi Yusuf as terkejut.
Namun, saudara-saudara Nabi Yusuf as tidak bisa melawan karena buktinya sudah ada.
Para pengawal istana pun menahan Benyamin.
Kakak-kakak Benyamin kembali ke istana untuk menghadap Nabi Yusuf as.
Saudara-saudara Nabi Yusuf as ingin meminta keringanan dari Nabi Yusuf as untuk tidak menahan Benyamin.
Mereka tidak dapat membayangkan, betapa sedih hati ayahnya bila saudara-saudara Nabi Yusuf as tidak dapat membawa Benyamin pulang.
Namun, Nabi Yusuf as menolak permintaan saudara-saudara Nabi Yusuf as tersebut.
QS. Yusuf: 69-77
Kontributor:
- Penulis: Rani Yulianti
- Penyunting: Kak Nurul Ihsan
- Ilustrator: Dini Tresnadewi dan Aep Saepudin
- Desainer dan layouter: Jumari, Nurul Ihsan
- Penerbit: Erlangga For Kids (Jakarta, Indonesia)