Mimpi Nabi Yakub di Tengah Perjalanan ke Irak
- Updated: Oktober 3, 2023
- Download full ebook Kak Nurul Ihsan
- The Best Stories of Quran; 100 Kisah Teladan dalam Alquran untuk Anak
- Karya Kak Nurul Ihsan dan tim ebookanak.com
- Download dengan donasi
- WA: 0815 6148 165
Yakub menempuh jarak yang sangat jauh menuju Fadam Araam, Irak.
Yakub harus melewati padang pasir dan sahara yang luas, dengan terik matahari yang membakar kulit.
Belum lagi di malam hari, angin sangat dingin menusuk kulit.
Selama dalam perjalanan menuju Fadam Araam, sesekali Yakub beristirahat.
Yakub sering beristirahat di tempat yang teduh serta terdapat air untuk minum dan bekal melanjutkan perjalanan.
Kemudian Yakub tiba di sebuah tempat yang sangat nyaman untuk beristirahat.
Yakub berhenti di bawah sebuah batu karang yang besar.
Kakinya diselonjorkan agar otot-ototnya yang lelah dapat beristirahat.
Angin yang menyejukkan membuat matanya terasa berat.
Perlahan-lahan Yakub pun tertidur.
Dalam tidurnya, Yakub bermimpi bahwa dia akan dikaruniai rezeki yang banyak, kehidupan yang nyaman, anak cucu yang saleh dan berbakti.
Yakub tersenyum dalam tidurnya.
Kemudian, Yakub terbangun dari mimpinya.
Yakub menoleh ke kiri dan ke kanan karena kebingungan.
Ternyata Yakub masih berada di padang pasir yang luas seorang diri.
Namun secara menakjubkan, Yakub merasa keletihannya menghilang.
Dari dalam tubuhnya seakan-akan muncul kekuatan baru yang membuatnya sanggup untuk melanjutkan perjalanannya.
Yakub pun melanjutkan perjalanan dengan semangat dan tenaga yang lebih besar dari sebelumnya.
Akhirnya, Yakub tiba di pintu gerbang Fadam Araam.
Yakub pun masuk ke kota dengan langkah yang mantap.
Mukjizat Nabi Yakub
- Kakek moyang rasul sebelum Nabi Muhammad
- Dikaruniai 12 putra yang memiliki pengaruh besar terhadap peradaban manusia
- Berakhlak mulia sesuai dengan surah shaad ayat 46
- Memiliki ilmu tinggi sesuai dengan surah shaad ayat 45
- Pandai menafsirkan atau mengartikan mimpi Nabi Yusuf sesuai dengan surah Yusuf ayat 4-6
- Memiliki semanat berdakwah sesuai dengan surah Al Bawarah ayat 132-133
Kontributor:
- Penulis: Rani Yulianti
- Penyunting: Kak Nurul Ihsan
- Ilustrator: Dini Tresnadewi dan Aep Saepudin
- Desainer dan layouter: Jumari, Nurul Ihsan
- Penerbit: Erlangga For Kids (Jakarta, Indonesia)