Perselisihan Ayam Jantan dan Ikan Tongkol (Cerita Rakyat Kepulauan Riau)

Loading

Perselisihan Ayam Jantan dan Ikan Tongkol

Download ebook 1001 Cerita Dongeng Bergambar karya Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com) dengan donasi. WA 08156148165.

1001 Cerita Dongeng Bergambar
Download ebook 1001 Cerita Dongeng Bergambar karya Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com) dengan donasi. WA 08156148165.

058 download ebook pdf 101 cerita nusantara
Download ebook PDF “101 Cerita Nusantara” karya Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com)

Download full ebook 202 hal PDF 101 Cerita Nusantara Kumpulan Dongeng, Epos, Fabel, Legenda, Mitos, dan Sejarah karya Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com) dengan donasi Rp 50 ribu. Caranya, klik tombol DOWNLOAD di bawah ini:

Dahulu, terdapat kisah persahabatan ayam jantan dan ikan tongkol.

Ayam jantan dan ikan tongkol saling membantu dalam kesulitan.

Suatu hari, rakyat ayam mengajak rakyat ikan tongkol menghadiri acara syukuran nelayan di pinggir pantai.

Sebelum datang ke acara itu, Kepala Suku Ikan Tongkol meminta agar rakyat ayam memberitahu mereka bila fajar tiba.

Bantu Gerakan Indonesia Cerdas Literasi dengan donasi, sedekah jariyah, infaq, dan zakat. Klik DI SINI

Baca juga:  Ebook 99 Asmaul Husna for Kids, Al 'Afuww: Sorotan Mata yang Menakjubkan (84)

Karena jika terbit fajar, air laut akan surut dan menjadi kering.

Oleh karena itu, rakyat ikan tongkol harus segera kembali ke laut.

Kepala Suku Ayam menyanggupi permintaan Kepala Suku Ikan Tongkol itu.

Rakyat ikan tongkol kemudian berbondong-bondong mendatangi pantai.

Rakyat ikan tongkol sangat menikmati syair-syair dan zikir di acara itu.

Tanpa disadari, hari sudah sangat larut dan rakyat ikan tongkol tertidur pulas.

Tanpa diduga, ternyata rakyat ayam juga ikut tertidur pulas.

Saat Subuh tiba, tak ada satu pun rakyat ayam jantan yang berkokok.

Padahal air laut sudah surut.

Bencana pun menimpa rakyat ikan tongkol.

Paket Ebook Anak Terlengkap dan Terhemat

Download 10 ribu halaman ebook legal dan printable dengan donasi
Download 400 ebook anak bergambar isi 10 ribu hal karya Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com) dengan donasi.

Rakyat ikan tongkol kaget bukan kepalang.

Ketika rakyat ikan tongkol bangun dari tidur, hari sudah pagi dan daratan sudah kering.

Baca juga:  33 Fabel Dunia; Ayam Diterbangkan Elang

Rakyat ikan tongkol tidak dapat kembali lagi ke laut.

Para ikan tongkol pun segera berhamburan ke lubang-lubang karang yang berisi air di sekitar pantai.

Tapi, sebagian besar lagi rakyat ikan tongkol terjebak di daratan dan tidak bisa pergi ke mana-mana.

Pagi itu, seluruh penduduk pantai terkejut melihat banyak sekali ikan tongkol yang menggelepar-gelepar kekeringan di sekitar pantai.

Kemudian para penduduk pantai beramai-ramai menangkap ikan tongkol itu.

Mengetahui kejadian itu, Kepala Suku Ikan Tongkol sangat marah kepada ayam jantan yang tidak berkokok dan membangunkan mereka.

Sejak saat itu, ayam dan ikan tongkol bermusuhan.

Para nelayan pun sejak saat itu dengan mudah mendapatkan ikan tongkol jika umpannya adalah bulu ayam jantan.

Pesan Moral
Janji yang tidak ditepati, bisa merusak sebuah persahabatan.

(Dongeng dan Cerita Rakyat Provinsi Kepulauan Riau)

Baca juga:  Buku Aktivitas Anak Jenius PAUD TK AB

Kontributor:

  • Penulis: Kak Nurul Ihsan
  • Penyunting: Kak Nurul Ihsan
  • Ilustrator: Rachman
  • Desainer dan layouter: Kamil Supriatna
  • Penerbit: Transmedia Pustaka (Jakarta, Indonesia)
  • Copyright: Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com)

Jasa Penerbitan Buku
Naskah/Ilustrasi/Komik/Layout Desain/Cetak
WA: 0815 6148 165
Telp: (022) 87824898
e-mail: cbmagency25@gmail.com
Jl. Raden Mochtar III, No. 126, Sindanglaya,
Bandung, Jawa Barat 40195

Cloud Hosting Partner:
PT Dewaweb
AKR Tower 16th Floor
Jl. Panjang no.5, Kebon Jeruk
Jakarta 11530
Email: sales@dewaweb.com
Phone: (021) 2212-4702
Mobile: 0813-1888-4702
dewaweb.com

Kak Nurul Ihsan adalah founder ebookanak.com dan kreator 500 buku anak yang sudah berkarya sejak 1991 hingga sekarang bersama tim CBM Studio. Profil dan karya buku Kak Nurul Ihsan dan tim CBM Studio dapat dilihat di sini.

jasa ilustrasi, komik, layout/setting, dan desain grafis.

Loading

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

paket ebook anak bergambar legal orisinal