Merpati dan Anak Elang (Cerita Binatang dari Amerika Serikat)
- Updated: Juli 16, 2023
Ada seekor induk merpati yang tak bisa terbang.
Sehingga, tak ada seekor burung pun mau berteman dengannya.
Suatu hari, ia menemukan sebutir telur elang.
Ia kemudian mengerami telur itu sampai menetas.
Kini ia bahagia memiliki anak yang bisa menjadi teman hidupnya.
Namun, setelah anak elang itu bisa terbang.
Ia pun pergi meninggalkan si induk merpati.
Tanpa diduga, seminggu kemudian, tiba-tiba si anak elang kembali pulang.
“Ibu ternyata kebahagiaan itu tidak harus aku cari jauh-jauh. Engkaulah ibuku dan kebahagianku yang telah menetaskan, merawat, dan mengasuhku hingga sebesar sekarang,” kata si anak elang.
Induk merpati pun amat bahagia dengan pengakuan si anak elang seperti itu….
Hikmah Kisah:
Kasih sayang yang tulus akan menghasilkan kebahagiaan abadi.
Spesifikasi
- Judul: Singa di dalam Sumur dan 35 Dongeng Lainnya
- Seri: Dongeng Binatang Terbaik Dunia
- Penulis: Kak Nurul Ihsan
- Penyunting: Kak Nurul Ihsan
- Ilustrator: Uci Ahmad Sanusi
- Desainer dan layouter: Yuyus Rusamsi
- Isi: 36 hal PDF
- Penerbit: Cahaya Ilmu (Bandung, Indonesia)
- Download dengan donasi