Anna dan Peri Keju
- Updated: Agustus 6, 2023
Download full ebook bergambar “10 Menit Kumpulan Dongeng Teladan” karya Kak Nurul Ihsan, klik tombol DOWNLOAD dengan donasi.
Anna seorang anak yang sangat suka makan keju. Kapan dan di manapun Anna selalu makan keju. Ia tak pernah mau makan makanan yang lain. Ibu dan ayahnya jadi sedih dan bingung.
Suatu hari, Anna didatangi puluhan peri. “Kami akan memberikan banyak keju untukmu. Semua keju itu harus kau makan dan habiskan sendiri! Sampai tak bersisa”
Tentu saja Anna senang. Wah, sekarang ia bisa makan keju sesuka hatinya. Awalnya, Anna masih bisa menikmati makan keju. Namun lama-lama Anna sudah tak bisa lagi menikmatinya. Anna benar-benar sudah sangat kekenyangan. Tapi peri-peri itu terus-menerus memberikan keju pada Anna. Karena kekenyangan Anna sampai mual dan muntah-muntah. Sejak saat itulah Anna kapok. Ia kini hanya mau makan keju secukupnya. ***
Pesan Moral
Makan dan minumlah secukupnya, karena sesuatu yang berlebihan adalah perbuatan yang sia-sia.
Anna and the Cheese Fairy
Anna is a child who really likes to eat cheese. Whenever and wherever Anna always eats cheese. He never wanted to eat any other food. His mother and father became sad and confused.
One day, Anna was visited by dozens of fairies. “We will give you lots of cheese. You have to eat all that cheese and finish it yourself! Until there’s nothing left”
Of course Anna is happy. Wow, now he can eat cheese to his heart’s content. At first, Anna could still enjoy eating cheese. But after a long time Anna was no longer able to enjoy it. Anna really was very full. But the fairies kept giving Anna cheese. Because Anna’s glut to the point of nausea and vomiting. Since then, Anna has given up. He now only wants to eat cheese in moderation. ***
Moral message
Eat and drink in moderation, because anything in excess is a futile act.