Allah Pengatur Seluruh Makhluk dan Alam Semesta
- Updated: April 9, 2024
Allah yang Mengatur Segala Urusan Makhluk dan Alam Semesta
Allah swt. mengatur segala sistem dalam setiap peristiwa di bumi dan semua itu berada di bawah kendali Allah swt..
Bahkan kemampuan kita untuk mengambil sebuah langkah kecil pun bergantung kepada ciptaan Allah swt. dengan sangat detail, termasuk gaya gravitasi bumi, struktur kerangka manusia, sistem saraf dan otot, otak, jantung, dan bahkan kecepatan rotasi bumi.
Allah swt., pencipta segala sesuatu, satu-satunya pemilik seluruh makhluk.
Allah swt. yang menghimpun gumpalan awan, yang memanaskan dan menerangi bumi, mengubah arah angin, menetapkan burung-burung terbang di langit, menyemai benih, menentukan detak jantung manusia, menetapkan fotosintesis tanaman, dan menjaga planet-planet pada orbitnya.
Sinopsis Buku Pintar Anak Islam Panduan Akidah
Sebagai Anak Islam seharusnya memiliki akidah yang sempurna.
Akidah yang sempurna di antaranya bagaimana kita lebih mengenal Allah swt. sebagai Dzat yang Maha Sempurna, juga mengenal Rasulullah Saw. sebagai teladan bagi Umat Islam.
Dengan lebih mengenal Allah swt., maka kita tidak akan mudah untuk melakukan perbuatan-perbuatan yang tergolong mensekutukan Allah, juga dengan semakin kita lebih mengenal sosok Rasulullah maka kita akan lebih berupaya menjadikan Rasulullah sebagai sosok teladan dalam bersikap.
Ayo, terus baca buku yang sangat menarik ini, dan semoga adik-adik yang shaleh dan shalehah menjadi Muslim yang sejati.
- Harga Ebook: Rp 10.000
- Harga buku cetak: Rp 54.000
- Info: Telp/WA/SMS: 0815 6148 165
- Supported Content by: Studio Creative Business Media (CBM Agency)
- Penulis: Nurul Ihsan
- Penyunting: Nurul Ihsan
- Ilustrator: Uci Ahmad Sanusi
- Desainer dan layouter: Yuyus Rusamsi, Nurul Ihsan
- Penerbit: PT Luxima Metro Media? (Jakarta, Indonesia)
Gerakan Indonesia Membaca Network