Karibu, Rusa Penjelajah Terjauh di Dunia

Loading

Karibu, Rusa Penjelajah Terjauh di Dunia
  • Karibu atau rusa kutub adalah hewan penjelajah padang rumput terjauh di dunia karena melakukan perjalanan sejauh 1.300 km untuk mencari makanan.
  • Bulu karibu bisa berubah warna sesuai dengan musim.
  • Pada musim panas, bulu karibu berwarna kelabu atau cokelat muda, sedangkan pada musim dingin bulunya berwana putih salju.
  • Setiap musim dingin, tanduk karibu rontok dan akan tumbuh kembali pada musim semi.
  • Biasanya, saat migrasi dari tempat perkembangbiakannya di Kanada menuju daerah tundra di Arktik, karibu betina akan melahirkan anak-anaknya selama di perjalanan.
  • Saat lahir, bayi karibu hanya sebesar terwelu arktik.
  • Meski baru beberapa menit lahir, anak karibu sudah bisa berjalan mengikuti perjalanan migrasi yang sangat jauh.
  • Bahkan dalam tempo 24 jam, anak karibu sudah bisa berlari lebih cepat dibandingkan manusia.
  • Dalam rombongan migrasi itu, jumlah karibu yang ikut bisa sampai 5.000 ekor.
  • Karibu makan lumut, lichen, atau tumbuhan kecil lainnya.
  • Dengan kakinya yang lebar, karibu mengais salju untuk mencari makanan yang tertutup salju.
  • Karibu suka menjilat-jilat hidungnya untuk menjaga penciumannya agar tetap lembap.
  • Karibu menjadi satu-satunya kelompok rusa yang memiliki tanduk, baik jantan maupun betinanya.
  • Untuk mendapatkan betina dan wilayah kekuasaannya, karibu jantan harus memenangkan adu tanduk terlebih dulu dengan sesama karibu.
  • Kawanan karibu terbesar di dunia ada di sungai George, Amerika Utara, karena di sana berkumpul 750 ribu karibu.
  • Karibu jantan bermigrasi secara terpisah dengan anak dan karibau betina.
  • Karibu jantan, karibu betina, dan anak karibu hanya berkumpul pada saat kawin pada musim gugur.
Baca juga:  Panggilan Aneh di Bawah Air Anjing Laut Weddel

(www.ebookanak.com)

Kontributor:

  • Penulis: Kak Nurul Ihsan
  • Penyunting: Kak Nurul Ihsan
  • Ilustrator: Aep Saepudin
  • Desainer dan layouter: Yuyus Rusamsi
  • Penerbit: Transmedia Pustaka (Jakarta, Indonesia)
  • Silakan bisa beli buku cetaknya sambil berinfaq/berdonasi untuk pengembangan ebookanak.com dan elibrary.id

Buku 4100 fakta paling top tentang hewan

  • Judul: 4100 Fakta Paling Top Tentang Hewan
  • Penulis: Tim Optima Pictures
  • Fullcolor dan full ilustrasi
  • Ukuran buku: 19 x 26 cm
  • Tebal: viii + 184 halaman
  • Penerbit Transmedia Pustaka
  • ISBN: 979-799-222-5

Sinopsis

  • Tahukah Anda, bahwa inspirasi sebuah helikopter berasal dari kehebatan seekor capung yang mampu terbang maju mundur dan melaju dengan kecepatan 100 km/jam?
  • Tahukah Anda, seekor jerapah hanya tidur selama 20 menit setiap harinya?
  • Dan tahukah Anda, bahwa kekuatan gigitan anak hyena berumur dua tahun mampu menyamai gigitan singa dewasa?
  • Ternyata, dunia hewan menyimpan beribu-ribu fakta unik, menarik, dan mencengangkan.
  • Bahkan, fakta-fakta tersebut banyak yang tidak kita ketahui.
  • Penasaran dengan fakta-fakta yang begitu hebat tentang dunia hewan?
  • Silakan simak lembar demi lembar isi buku 4100 Fakta Paling Top Tentang Hewan ini bersama si buah hati.
  • Ajak buah hati Anda tenggelam dalam keunikan dunia hewan yang mengasyikkan.
  • Buku 4100 Fakta Paling Top Tentang Hewan ini menyajikan 4100 fakta tentang dunia hewan, mulai dari hewan yang hidup pada masa kini hingga hewan-hewan purba.
  • Semua disajikan dengan bahasa yang mudah dipahami dan gambar-gambar yang menarik.
Baca juga:  Lobster Memiliki Jantung di Kepala

(ebookanak.com)

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!