Burung Gagak Memberitahu Qabil Cara Mengubur Jasad Habil

Loading

Kedua burung gagak berkelahi. Salah satu burung gagak ada yang mati.

(Gambar: ebookanak.com)

Oleh: Kak Nurul Ihsan (ebookanak.com)

Qabil terduduk di samping mayat adiknya, Habil.

Air mata Qabil mengalir karena menyesal.

“Aku telah membunuh adikku, sekarang apa yang harus aku lakukan?”

Kemudian, Allah mengirimkan dua ekor burung gagak ke arah Qabil dan mayat Habil.

Kedua burung gagak tersebut mendarat di tanah dekat mayat Habil.

Kedua burung gagak berkelahi.

Salah satu burung gagak ada yang mati.

Burung gagak yang masih hidup mulai menggali tanah dengan paruhnya.

Burung gagak berusaha memberitahu Qabil, bagaimana dia seharusnya menguburkan mayat saudaranya.

Qabil pun mengeluh, “Bodoh benar aku, mengapa aku tidak mampu berbuat seperti burung gagak itu, supaya aku dapat menguburkan saudaraku ini?”

Qabil pun merasa sangat menyesal karena seekor burung gagak pun lebih pintar darinya.

Lalu, Qabil menguburkan mayat Habil, adiknya.

Baca juga:  Download 99 Aktivitas Asmaul Husna for Kids: Al Malik (Mewarnai, Menebalkan, dan Bilingual)

Setelah selesai, Qabil pergi mengembara ke tempat yang jauh.

Qabil tidak sanggup menghadapi kedua orangtuanya, Nabi Adam dan Bunda Hawa.

Qabil telah berdosa besar karena ia telah membunuh saudaranya sendiri. ***

The crow tells Qabil how to bury Abel’s body

Qabil sat beside the corpse of his younger brother, Abel.

Cain’s tears flowed with regret.

“I have killed my sister, now what should I do?”

Then, Allah sent two crows towards Qabil and Abel’s body.

The two crows landed on the ground near Abel’s corpse.

The two crows are fighting.

One of the crows is dead.

The crow that was still alive started digging the ground with its beak.

The crow tried to tell Qabil how he should bury his brother’s body.

Baca juga:  Seri Komik Akhlak: Lupa Diri

Qabil complained, “I’m really stupid, why can’t I do like the crow, so I can bury my brother?”

Qabil also felt very sorry because a crow was smarter than him.

Then, Cain buried Abel’s body, his younger brother.

When finished, Qabil went wandering to a faraway place.

Qabil could not face his parents, Prophet Adam and Mother Eve.

Qabil had sinned greatly because he had killed his own brother. ***

Ebook The Best Stories of Quran
Download ebook anak bergambar “The Best Stories of Quran; Kisah-Kisah Teladan Alquran untuk Anak” karya Kak Nurul Ihsan (CBM Creative Agency)

Berisi 103 cerita dari Al Quran dilengkapi dengan ilustrasi gambar-gambar menarik.

Isi sangat lengkap, ceritanya mulai dari terciptanya bumi sampai Nabi Muhammad wafat.

Hebat dan luar biasa!

Inilah sebuah terobosan baru bagi dunia buku anak dan buku Islam.

Menghidupkan konsep ilahiyah dan nila-nilai Alquran dengan pendekatan unsur cerita dan gambar agar bisa lebih dekat dan dicintai anak-anak.

Baca juga:  Nabi Ilyas dan Makanan di Rumah Kosong

Alquran tidak hanya sebatas amalan, pedoman, hukum, atau firman Allah saja, Alquran juga memuat begitu banyak kisah yang hebat dan luar biasa.

Sarat dengan nilai keagungan, keimanan, keteladanan, pengorbanan, perjuangan, keberanian, juga kasih sayang.

Diolah dengan cerita memikat serta ditambah dengan visualisasi ilustrasi warna yang apik dan mempesona di setiap halaman.

Buku The Best Stories of Quran diperkaya dengan:

  • 103 kisah teladan pilihan untuk anak
  • 250 lebih ilustrasi cerita dan ornamen halaman
  • Warna-warni di setiap halaman

Spesifikasi Ebook

  • Judul: The Best Stories of Quran
  • Karya: Kak Nurul Ihsan (CBM Studio)
  • Isi: viii + 225 halaman
  • Ukuran: 20 x 25
  • ISBN: 979-781-617-6

Kontributor:

  • Penulis: Rani Yulianti
  • Penyunting: Kak Nurul Ihsan
  • Ilustrator: Dini Tresnadewi dan Aep Saepudin
  • Desainer dan layouter: Jumari, Kak Nurul Ihsan
  • Penerbit: Erlangga For Kids (Jakarta, Indonesia)

jasa ilustrasi, komik, layout/setting, dan desain grafis.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

paket ebook anak bergambar legal orisinal